akhir juni terasa masih sangat jauh dari penglihatan. gak sabar banget rasanya menunggu hari terakhir di bulan keenam itu. hari kebebasan.
hmmm, sebetulnya saya sama sekali tidak bermaksud mengeluhkan apa yang sedang saya kerjakan 1,5 bulan belakangan hingga akhir juni ini. bukan pekerjaan yang terlalu sulit, hanya saja saya agak salah strategi ketika memulainya. akibatnya, saat ini saya merasa tidak nyaman menjalani rutinitas harian hingga ikatan kontrak berakhir.
tapi sekarang saya mulai belajar legowo untuk tetap berangkat ke tempat kerja setiap hari, meskipun sebetulnya saya tidak punya kewajiban melakukan itu. tidak ada salahnya juga dijalankan.
kadang saya berpikir, apa sebetulnya yang membuat saya enggan datang dan bekerja di kantor itu. toh pekerjaan yang harus dilakukan bukan pekerjaan yang sulit. relatif mudah dan tidak terlalu menguras energi, apalagi emosi. padahal, di kantor lama dulu saya jarang merasa seenggan itu, meskipun saya benci sekali dengan pekerjaannya.
pikir punya pikir, akhirnya saya tiba pada sebuah kesimpulan: mungkin saya tidak merasa kantor itu sebagai kantor saya. saya tidak merasa kantor itu sebagai rumah kedua saya, tempat dimana saya harus menghabiskan 1/3 hidup saya setiap 24 jam. saya tidak merasa nyaman di sana. kembali lagi, mungkin ketidaknyamanan itu muncul karena saya tidak merasa kantor itu sebagai kantor saya.
selain itu, mungkin saya tidak lagi mempunyai kegiatan penyeimbang rutinitas pekerjaan saya sehari2 (baca: kumpul bareng teman2 kantor untuk berhaha-hihi saat makan pagi dan makan siang, bahkan saat nongkrong sepulang kantor).
dan saya kehilangan dua hal penting itu di tempat kerja saat ini.
Monday, April 14, 2008
terasa lama...
Posted by 6c24 at 6:51 PM
Labels: it's just a musing
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment